Selasa, 28 Februari 2012

Mantan Presiden Yang Terseret Kasus Narkoba.




Kepolisian Haiti menyelidiki kasus perdagangan narkoba dan korupsi yang diduga kuat melibatkan mantan Presiden Haiti, Jean Bertrand Aristide. Tidak hanya itu, Aristide juga menghadapi tuduhan penyuapan dan penyalahgunaan jabatan.

"Yayasan Aristide untuk Demokrasi dan mantan pejabat dari pemerintahannya, termasuk mantan Kepala Kepolisian Nasional, juga disebut dalam kasus ini," kata pengacara Saint-Juste, seperti dilansir Telegraph, 29 Februari 2012.

Newton Saint-Juste menyebut penyelidikan terhadap kasus ini sudah dimulai. Banyak yang terseret dalam kasus ini. Menanggapi soal dugaan penyelidikan kasus ini, Menteri Kehakiman Haiti Michel Brunache menolak memberikan komentar.

Aristide merupakan Presiden Haiti dari 1991 hingga 2004. Di tengah kekacauan politik, dia memilih meninggalkan negara itu dengan menaiki sebuah pesawat Angkatan Udara AS ke pengasingan di Afrika Selatan.

Aristide merupakan mantan pastor Katolik Roma pertama Haiti yang terpilih secara demokratis menjadi presiden. Terpilihnya dia sempat disebut-sebut sebagai simbol kemenangan kaum miskin Haiti dan dicerca kaum elit di negara Karibia itu.

Dia kembali ke Haiti hanya beberapa minggu setelah mantan diktator Jean-Claude Duvalier kembali ke Haiti. Aristide yang berusia 58 ini kembali ke Haiti pada Maret 2011. Saat kembali ke negaranya dia memilih jarang tampil di muka publik.
[ ADHI SETIA PUTRA ASP ]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar